Tampilkan postingan dengan label Menabung. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Menabung. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 23 Mei 2015

Makalah Tentang Menabung

BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
Menabung saat ini merupakan hal yang penting. Menabung sudah mulai ditanamkan sejak dini oleh beberapa orang tua kepada anaknya.  Karena tabungan memilki peranan penting di masa depan.  Menabung berarti menyisihkan sebagian uang kita miliki untuk disimpan. Menabung merupakan salah satu cara untuk mengelola uang. Menabung yang paling mudah adalah di rumah karena dapat dilakukan setiap waktu. Akan tetapi, menabung di rumah tidak ada jaminan keamanan. Kadang kita mudah tergoda untuk mengambil uang dalam tabungan sedikit demi sedikit untuk kebutuhan sesaat. Akhirnya uang yang kita tabung pun habis.
Menabung juga dapat dilakukan di sekolah. biasanya dikoordinasikan oleh guru kelas. Setiap siswa dapat menyisihkan sisa uang sakunya untuk ditabung. Menabung di sekolah banyak manfaatnya. Siswa dapat mengambil uang tabungannya sewaktu-waktu jika diperlukan. Siswa juga dapat mengambil uang tabungannya pada akhir tahun untuk kegiatan di sekolah.
Menabung yang paling aman dapat dilakukan di bank, baik bank milik pemerintah maupun bank milik swasta. Cara menyetor dan mengambil uang tabungan di bank juga sangat mudah. Kita cukup datang ke bank sambil membawa buku tabungan, kemudian mengisi formulir setoran atau penarikan. Biasanya untuk menarik nasabah agar menabung di bank, pihak bank memberikan berbagai macam undian dengan hadiah yang menarik. Ada banyak keuntungan yang bisa kita dapat jika kita menyisihkan sebagian uang kita untuk ditabung.  Pada artikel ini saya akan membahas beberapa keuntungan menabung.     

Entri yang Diunggulkan

Makalah Manajemen Sumber Daya Manusia

Posting Populer